Soal Latihan UTS Tema 8 Kelas 3 SD Semester 2 Lengkap Kunci Jawaban

 Berikut ini adalah contoh latihan Soal Ulangan Tengah Semester  Soal Latihan UTS Tema 8 Kelas 3 SD Semester 2 Lengkap Kunci Jawaban
Berikut ini adalah contoh latihan Soal Ulangan Tengah Semester 2 (UTS) Tema 8 untuk siswa-siswi yang duduk di bangku Sekolah Dasar kelas 3 terbaru. Soal Ulangan UTS Tema 8 Kelas 3 ini sudah lengkap dengan kunci jawaban. Selain itu soal dan kunci jawaban UTS Tematik 8 ini dapat kalian download secara gratis. Mudah-mudahan soal latihan tema 8 ini dapat membantu adik-adik yang akan menghadapi Ujian Tengah Semester (UTS) 2.

Sumber soal ulangan latihan ini disesuaikan dengan kisi-kisi serta mengacu pada Buku Tematik 8  tahun ajaran terbaru yang digunakan pada setiap satuan pendidikan tingkat sekolah dasar (SD) maupun Madrasah Ibtidaiyah (MI).

Soal Ulangan UTS Tema 8 Kelas 3 SD Semester 2


Dibawah ini adalah Soal Latihan Ulangan Tengah Semester 2 dengan jumlah 25 soal pilihan ganda, 10 soal pertanyaan, 5 soal isian singkat dan kunci jawaban.

#I. Berilah tanda silang (X) pada huruf a, b, c dan d yang menurut kalian jawaban paling benar !

1. Contoh bersikap adil bagi diri kita, yaitu memberi waktu untuk.....
a. bermain
b. belajar
c. beristirahat
d. bertamasya

2. Berikut tanda anak kurang istirahat, kecuali......
a. cepat lelah
b. mengantuk
c. susah konsentrasi
d. sehat dan segar

3. Berikut ini yang termasuk bangun ruang, kecuali.......
a. tabung
b. balok
c. bujur sangkar
d. bola

4. Sebuah tabung berasal dari bangun............dan........
a. persegi panjang dan segitiga
b. persegi panjang dan lingkaran
c. segitiga dan lingkaran
d. bujur sangkar dan segitiga

5. Jumlah bujur sangkar yang ada pada kubus adalah.......
a. 5
b. 6
c. 7
d. 8

6. Sesuai dengan sila kelima kita harus bersikap........
a. adil
b. kemanusiaan
c. ketuhanan
d. persatuan

7. Ibu memberikan uang saku untuk kakak lebih banyak dan untuk adik lebih sedikit. Sikap ibu berarti .....
a. pilih kasih
b. lebih sayang kakak
c. adil
d. berat sebelah

8. Dalam bermain lempar bola di air, anggota tubuh yang digunakan adalah.........
a. tangan
b. kaki
c. kepala
d. punggung

9. Berikut ini yang termasuk bahan kerajinan alam adalah........
a. kertas
b. plastik
c. kain perca
d. kerang

10. Alat yang digunakan untuk meronce adalah .....
a. gunting
b. jarum
c. pisau
d. palu

11. Manfaat berlari untuk menguatkan otot..........
a. kaki
b. tangan
c. bahu
d. lengan

12. Gerakan melangkah dengan kecepatan tinggi disebut .........
a. berjalan
b. merangkak
c. melompat
d. berlari

13. Berikut yang tidak termasuk gerak lokomotor adalah
a. lari
b. jalan
c. menekuk lutut
d. lompat

14. Bumi berputar pada porosnya membutuhkan waktu.......jam.
a. 12
b. 36
c. 24
d. 48

15. Benda langit yang menjadi pusat tata surya, yaitu......
a. bumi
b. bulan
c. matahari
d. bintang

16. Benda langit yang memiliki peranan yang sangat besar terhadap kehidupan di bumi, yaitu.........
a. matahari
b. bintang
c. bulan
d. planet

17. Garis bumi untuk mengelilingi matahari disebut..........
a. rotasi
b. poros
c. orbit
d. planet

18. Planet yang paling dekat dengan matahari, yaitu......
a. Merkurius
b. Venus
c. Bumi
d. Mars

19. Jumlah planet yang ada di angkasa adalah ......
a. 7
b. 9
c. 8
d. 10

20. Planet yang bisa ditempati oleh makhluk hidup, yaitu......
a. Bumi
b. Merkurius
c. Jupiter
d. Venus

21. Bumi memiliki urutan nomor......dari matahari
a. 1
b. 3
c. 2
d. 4

22. Benda langit yang merupakan satelit bumi, yaitu..........
a. bulan
b. matahari
c. bintang
d. meteor

23. Keadaan di bulan sangat........
a. hijau
b. lembap
c. tandus
d. basah

24. Saat planet bergerak mengelilingi matahari, posisi matahari adalah.......
a. diam
b. berputar pada porosnya
c. berputar menurut garis orbit
d. membelakangi bumi

25. Sinar bulan berasal dan pantulan cahaya......
a. bintang
b. planet lain
c. matahari
d. asteroid

#II. Isilah titik dibawah ini dengan jawaban yang tepat !

  1. Setelah melakukan banyak aktivitas, tubuh memerlukan............
  2. Hal yang menyebabkan siang dan malam adalah perputaran bumi pada...........
  3. Sisi bumi yang menghadap matahari akan mengalami waktu......... 
  4. Bumi berputar pada porosnya membutuhkan waktu sehari yang sama juga dengan.......jam.
  5. Fungsi bulan bagi bumi adalah untuk melindungi bumi dan ...............
  6. Semua planet-planet dalam pusat tata surya berputar mengelilingi ............
  7. Bangun datar yang terdiri dan dua garis lengkung yang bertemu pada bentuk dan jarak yang sama, yaitu......
  8. Segi empat, segitiga, dan lingkaran merupakan contoh dan bangun.....
  9. Planet terkecil dalam tata surya adalah...........
  10. Planet-planet bergerak mengelilingi matahari, sehingga matahari merupakan........ 

#III. Jawablah pertanyaan-pertanyaan dibawah ini dengan singkat !

  1. Gambarkan tiga buah bangun datar yaitu persegi, segitiga, dan jajar genjang! 
  2. Apakah yang dimaksud meronce? 
  3. Apakah yang dimaksud gerak manipulatif? 
  4. Bagaimanakah cara bersikap adil terhadap tubuh? 
  5. Mengapa bisa terjadi siang dan malam di bumi? 

Kunci Jawaban Soal UTS Tema 8 Kelas 3 SD Semester 2

Ikuti terus blog Zona Soal ini agar kalian mendapatkan rangkuman materi pelajaran dan kumpulan contoh soal-soal latihan seperti soal Ulangan Tengah Semester (UTS), soal Ulangan Akhir Semester (UAS), soal  Ulangan Kenaikan Kelas (UKK), Ulangan Bersama atau Ujian Nasional UN untuk SD, MI, SMP, SMA, SMK maupun MTs yang telah disesuaikan dengan kisi-kisi tahun ajaran terbaru.

Demikian contoh latihan soal Ulangan UTS Tematik 8 Semester 2 untuk Sekolah Dasar Kelas 3. Semoga bermanfaat, selamat belajar dan SUKSES.