80 Contoh Soal UAS/PAS PAI Kelas 12 Semester 1 Kurikulum 2013 Beserta Jawaban SMA/MA LengkapPart4

80 Contoh Soal UAS/PAS PAI Kelas 12 Semester 1 Kurikulum 2013 Beserta Jawaban SMA/MA Lengkap Part4 - Postingan ke-4 contoh soal penilaian akhir semester ganjil Pendidikan Agama Islam (PAI) dan Budi Pekerti kelas xii kurtilas edisi revisi ini, merupakan bagian terakhir dari rangkaian soal-soal PAS agama Islam. Selain itu, postingan ini, merupakan lanjutan 80 contoh soal PAS PAI kelas 12 bagian ke-1 sampai bagian ke-3 (soal Pas nomor 41-60).

Semoga soal-soal penilaian akhir semester ganjil PAI ini, bisa menjadi referensi belajar online siswa menengah atas/sederajat sebelum menghadapi ujian akhir yang sebenarnya.

Dimulai dari pertanyaan nomor 61, berikut dibawah ini soal dan kunci jawaban agama Islam kelas 12 semester 1 K13 edisi revisi.

61. Sebutkan dalil tentang hari akhir!
Jawaban : Firman Allah Swt dalam QS. Al-Hijr (15) : 92-93, firman Allah Swt dalam QS. Az-Zumar (39) : 68

62. Sebutkan tanda-tanda adanya hari akhir!
Jawaban :
a.  Tanda-tanda shugra (kecil)
1) Ajaran Islam kurang diperhatikan dan bahkan ditinggalkan oleh kaum muslim
2) Jumlah ulama (ahli agama) yang sesungguhnnya semakin sedikit, sebaliknya banyak orang bodoh yang mengaku ulama dan menyesalkan umat
3) Perzinahan dilakukan terang-terangan dan sudah menjadi suatu kebiasaan di masyarakat luas
4) Bermewah-mewah dalam membangun masjid sementara jamaahnya sedikit, serta saling membanggakan keindahan masjid

b. Tanda-tanda kubra (besar)
1) Waktu berputar semakin cepat, sehingga setahun terasa sebulan, sebulan terasa seminggu
2) Matahari terbit di sebelah barat
3) Keluarnya dajjal, yaitu sosok pembohong yang menutupi kebenaran
4) Adanya ya’juj dan ma’juj yaitu segolongan umat manusia yang mempunyai kekuatan besar dan berpikir sesat
5) Turunya imam Mahdi ke dunia untuk meluruskan syari’at Islam dan menghidupkan Sunnah-sunnah rasulAllah Swt
6) Hilangnya Al-Qur’an dari mashaf san hati umat manusia hingga hilang pedoman

63. Mengapa orang wajib berusaha?
Jawaban : Karena allah tidak akan mengubah nasib suatu kaum kecuali kaum itu sendiri yang mengubah apa apa yang pada diri mereka, jadi dengan demikian manusia harus berusaha untuk mencapai apa yang diinginkan

64. Sebutkan dua perilaku yang mencerminkan keimanan kepada qada dan qadar!
Jawaban : Mawas diri dan kerja keras

65. Apakah yang anda ketahui tentang demokrasi?
Jawaban : Kata “demokrasi” berasal dari dua kata, yaitu demos yang berarti rakyat, dan kratos/cratein yang berarti pemerintahan, sehingga dapat diartikan sebagai pemerintahan rakyat, atau yang lebih kita kenal sebagai pemerintahan dari rakyat, oleh rakyat dan untuk rakyat

66. Sebutkan contoh sikap demokratis dalam keluarga!
Jawaban : Berlaku adil terhadap semua anggota keluarga tanpa pilih kasih, memberikan kesempatan pada anggota keluarga untuk memberikan saran, kritik demi kesejahteraan keluarga, mengerjakan tugas rumah sesuai dengan peranya dalam keluarga, saling menghormati dan menyayangi, menempatkan ayah sebagai kepala keluarga

67. Sebutkan pula sikap demokratis di lingkungan sekolah!
Jawaban : Pemilihan organisasi sekolah dan kelas keluarga musyawarah, pembagian tuga piket yang merata, interaksi dan komunikasi yang lancar antara guru, siswa dan orang di lingkungan sekolah, oelaksanaan upacara dengan bergantian, menghadiri acara yang diadakan sekolah

68. Tuliskan terjemahan surah al-asr ayat 1-3!
Jawaban :
a. Demi masa
b. Sesungguhnya manusia itu benar-benar berada dalam kerugian
c. Kecuali orang yang beriman dan orang-orang yang mengerjakan amal saleh dan nasehat menasehati supaya mentaati kebenaran dan nasehat dan menasehati supaya menetapi kesabaran

69. Sebutkan cakupan makna lisan!
Jawaban : Lisan adalah mulut yang kita gunakan untuk mengucapkan sesuatu hal, oleh karena itu kita harus menjaga lisan kita dalam menggunakannya. Karena telah disebutkan dalam sebuah hadist yang menyatakan bahwa hanya umat manusia yang masuk neraka hanya karena dia tidak menjaga lisannya

70. Jelaskan pengertian tingkatan muqoroboh!
Jawaban :
a. Muroqobatul qalbi, kalbunya selalu waspada dan selalu diperingatkan agar tidak keluar dari kebersamaannya dengan allah
b. Muroqobatul Ruhi, kewaspadaan dan peringatan terhadap ruh, agar selalu dalam pengawasan dan pengintaian allah
c. Muroqobatul Sirri, kewaspadaan dan peringatan terhadap sir agar selalu meningkatkan amal ibadahnya dan memperbaiki perilakunya

71. Sebutkan perilaku yang mencerminkan beriman kepada hari akhir!
Jawaban : Senantiasa bertaqwa kepada Allah Swt, disiplin dalam melaksanakan shalat 5 waktu, mencintai para fakir miskin, menyantuni, memelihara, mengasuh dan mendidik anak-anak yatim dengan penuh kasih saying, berperilaku baik terhadap tetangga, menghoramti tamu dan bertutur kata yang baik-baik saja atau diam, melaksanakan 7 macam perilaku yang menyebabkan memperoleh naungan (perlindungan) dari Allah Swt di akhirat kelak

72. Sebutkan hikmah beriman kepada hari akhir!
Jawaban : Dapat meningkatkan keimanan dan ketakwaan seseorang, akan senantiasa berbuat baik dan menghindari perbuatan dosa yang sia-sia, akan mendorong seseorang untuk bersemangat dalam berkarya, mendidik manusia untuk belajar dan memprediksi serta mempersiapkan masa depan, memperjelas tujuan hidup manusia di dunia

73. Beriman kepada hari akhir merupakan rukun iman yang ke berapa?
Jawaban : ke-6

74. Disebut apakah ketetapan allah pada zaman azali?
Jawaban : Qada

75. Berilah contoh takdir muallaq dalam kehidupan sehari-hari!
Jawaban :
a. Dinda belajar keras sehingga dia bisa meraih juara kelas setiap tahun
b. Damar bercerita cita menjadi seorang pilot, meski dia berasal dari anak orang miskin. Namun berkat kerja keras dan doa bisa mendapatkan beasiswa
c. Yanti berasal menurunkan berat badannya yang sangat gemuk berkat diet dan olahraga yang setiap hari ia lakukan

76. Sebutkan tiga sifat yang seharusnya dimiliki oleh setiap orang yang melakukan musyawarah!
Jawaban :
a. Menerima seluruh pendapat orang lain
b. Tidak mementingkan suara sendiri dari pendapat yang lain
c. Mampu berfikir bagaimana cara mengatasi masalah yang dimusyawarahkan

77. Mengapa al-quran menganjurkan musyawarah secara kolektif? Jelaskan !
Jawaban : Dianjurkan demikian karena hasil musyawarah dari beberapa pendapat akan memunculkan keberagaman pendapat yang menambah nilai dari musyawarah tersebut

78. Jelaskan sikap demokratis yang sejalan dengan Q.S. Ali-Imran/3 : 159!
Jawaban : Sikap demokratis yang sejalan dengan Q.S Ali-Imran/3: 159 adalah bahwasanya ketika kita melakukan sebuah musyawarah sikap yang mencerminkan yang sesuai dalam ayat tersebut yaitu meniru sikap yang dilakukan oleh nabi Muhammad saw yaitu ketika bermusyawarah/ dalam melakukan demokrasi
a. Menghargai pendapat dari orang lain
b. Bersikap ramah, sopan dalam menyangguh ataupun berkomentar
c. Tidak mengepentingkan pendapat sendiri
d. Menerima pendapat orang lain dalam lapang dada
e. Memutuskan hasil musyawarah secara adil.

Baca juga:
- Contoh Soal USBN PAI SMA Kurikulum 2006 Beserta Jawabannya
Contoh Soal USBN PAI SMA Kurikulum 2013 Beserta Jawabannya

79. Mengapa dengan beriman kepada qada dan qadar, manusia akan mencapai kesuksesan hidup?
Jawaban :  Karena dengan beriman kepada qada dan qadar mengandung hikmah yang sangat besar, diantaranya:
a. Membuat seseorang makin mantap dalam meyakini bahwa Allah Swt. Tuhan Yang Maha Esa, Maha Kuasa, Maha Berkehendak, Maha Mengetahui, Maha Adil, dan Maha Bijaksana.
b. Menumbuhkan kesadaran kepada umat manusia bahwa segala sesuatu yang ada di alam semesta ini berjalan sesuai dengan kebijaksanaan dan ketentuan Allah Swt.
c. Mendorong manusia untuk melakukan penelitian terhadap benda-benda alam dan hukum-hukum Allah Swt. yang kemudian dirumuskan dalam berbagai teori ilmu pengetahuan
d. Menumbuhkna sikap terpuji, diantaranya adalah sabar, bersyukur, tawakal, ar-raja', qanaah, optimis, dinamis, inovatif dan kreatif.
e. Menghilangkan sikap tercela, seperti sombong, kufur nikmat, iri hati, dengki, pesimis, dan statis.

80. Samakah antara takdir dengan menyerah tanpa usaha? Jelaskan pendapatmu!
Jawaban : Tidak sama, karena takdir itu adalah ketentuan dan ketetapan yang telah Allâh tentukan dan tetapkan. Sedangkan menyerah tanpa usaha merupakan sikap yang berasal dari diri sendiri atau sikap pesimis.